GLOBAL.COM, ENREKANG – Kader Partai Golkar Enrekang Muhammad Irfan mengambil formulir pendaftaran calon Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golkar Kabupaten Enrekang  di sekretariat Partai Golkar Enrekang ,Rabu (29/11/2023). 

Pengusaha Papua Sukses tercatat sebagai bakal calon ketua yang pertama kali mengambil formulir pendaftaran .

Muh. Irfan datang diantara puluhan orang untuk mengambil formulir pendaftaran.

Diketahui bahwa Muh. Irfan ditetapkan oleh DPP Partai Golkar untuk diusung calon Bupati Enrekang pada Pilkada 2024 tahun depan. 

Didepan para jurnalis, usai mengambil formulir  menuturkan  Partai Golkar adalah partai besar sehingga diharapkan kader di partai dapat bekerjasama untuk memajukan  Partai Golkar di Enrekang .

Ia mengaku keputusannya untuk maju sudah melalui berbagai pertimbangan.

Adanya desakan dari kader partai berlambang pohon beringin .Apalagi ada dirinya diusung calon Bupati Enrekang pada pilkada 2024 ,tandasnya. 

“Menurutnya siap untuk membesarkan partai Golkar. Untuk ini kader Partai Golkar  dapat bersinergi dan menggunakan segala potensi  dan kemampuan yang dimiliki menjalankan organisasi, karena Golkar ini kan partai yang besar” ungkap Irfan 

Muh.Irfan menyebutkan, jika dirinya punya visi misi besar untuk membesarkan partai besutan Airlangga Hartarto,tutupnya.

Menurut Panitia ,Musyawarah Daerah luar biasa (Musdalub) Partai Golkar Kabupaten  Enrekang akan di gelar pada awal bulan Desember 2023 nanti,di kantor Golkar Kabupaten Enrekang 

Persyaratan yang urgen yakni Salah satu syarat pencalonan Ketua DPD II Partai Golkar ini harus mengantongi 30 persen dari pemilik suara sah di Musdalub nanti. 

Informasi yang beredar, cuma satu kader Partai Golkar  mendaftar calon sebagai pimpinan Partai Golkar  ini, yakni Muhammad Irfan .(*)

Dapatkan berita terbaru di Global Katasulsel.com