Global.com, Sidrap – Bentuk kepedulian dan pengabdian serda Kamaruddin Babinsa Koramil 1420-01/Panca Lautang melaksanakan Karya Bakti Pembersihan di jalan poros Sidrap- Soppeng Kelurahan Bilokka Kecamatan Panca Lautang Kabupaten Sidrap ,Jumat , 31/5/2024.

Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian guna mengantisipasi tersumbatnya aliran air yang disebabkan oleh tumpukan sampah dan semak belukar yang menutupi saluran air.

Serda Kamaruddin selalu Babinsa menyampaikan Tentunya ini merupakan implementasi Perintah dari komando atas, untuk membantu masyarakat dalam pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dengan adanya kegiatan ini di harapkan masyarakat dapat merasakan manfaatnya.

“Dengan budaya Gotong royong yang masih dijunjung oleh masyarakat setempat tentunya kegiatan yang berat jadi lebih ringan” Imbuhnya.

“Semoga kita semua sadar akan pentingnya menjaga lingkungan dari sampah – sampah yang dapat mendatangkan penyakit, untuk itu kita bersama-sama menjaga lingkungan agar tetap bersih dan sehat”. Tutupnya.

Dapatkan berita terbaru di Global Katasulsel.com