Sidrap, Global.com — Suasana meriah menyelimuti Kelurahan Uluale, Kecamatan Watang Pulu, Kabupaten Sidrap, Kamis (26/9/2024) malam. Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Sidrap, Muh Yusuf Dollah Mando — Muh Datariansyah (DOATA), menyapa warga dalam kampanye pertama mereka. DOATA mengungkapkan tekad kuat untuk melanjutkan pembangunan yang telah dimulai oleh pemerintahan Dollah Mando — Mahmud Yusuf selama 5 tahun terakhir.
“Kami ingin terus berjuang untuk memajukan Sidrap,” ujar Muh Yusuf Dollah dengan penuh semangat di hadapan ratusan warga yang hadir.
DOATA mengungkapkan visi dan misi mereka, termasuk sejumlah program unggulan yang akan dilaksanakan jika terpilih. Di antaranya, bedah rumah gratis, listrik gratis, pajak bumi dan bangunan gratis bagi warga kurang mampu, peningkatan jalan desa dan kelurahan, serta penyediaan seragam sekolah bagi anak TK, SD hingga SMA. DOATA juga menjanjikan peningkatan kesejahteraan pegawai syara’ dengan menaikkan tunjangan mereka dua kali lipat.
“Kami akan menjalankan semua program ini dengan penuh dedikasi dan tanggung jawab,” tegas Muh Datariansyah.
Kehadiran DOATA disambut dengan antusiasme yang tinggi oleh warga Uluale. “Kami akan memberikan dukungan penuh untuk pasangan DOATA. Kami yakin beliau dapat membawa Sidrap menuju masa depan yang lebih cerah,” ujar salah satu warga.
“DOATA adalah pemimpin yang dekat dengan rakyat dan memiliki visi yang jelas untuk memajukan Sidrap,” tambah warga lainnya.
Kampanye pertama DOATA di Uluale menunjukkan bahwa pertarungan politik di Sidrap semakin panas. Masyarakat Sidrap menantikan program dan visi yang akan diajukan oleh setiap pasangan calon dalam Pilkada Sidrap 2024.(*)
Tinggalkan Balasan