Sidrap, Global.com – Komandan Distrik Militer (Dandim) 1420 Sidrap, Letkol Inf Awaloeddin, bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Sidrap menggelar kegiatan Car Free Day pada Minggu (16/2/2025) pagi.
Acara yang berlangsung di Jalan Dg. Lanto Daeng Pasewang, Kelurahan Pangkajene, Kecamatan Maritengngae, ini diikuti oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk Forkopimda, tokoh masyarakat, dan warga setempat.
Hadir dalam kegiatan tersebut Penjabat (Pj) Bupati Sidrap Idham Kadir Dalle, Ketua DPRD Sidrap Takyuddin Masse, Kajari Sidrap Sutikno, Pj Sekda Andi Rahmat Saleh, serta sejumlah pejabat lainnya, seperti para asisten dan kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemkab Sidrap.
Kegiatan ini bertujuan untuk mendorong masyarakat agar lebih peduli terhadap kesehatan dengan berolahraga, sekaligus meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga lingkungan bebas polusi kendaraan.
Dandim 1420 Sidrap, Letkol Inf Awaloeddin, dalam kesempatan itu menyampaikan bahwa Car Free Day bukan hanya sebagai ajang olahraga, tetapi juga menjadi sarana interaksi antara pemerintah dan masyarakat.
“Kegiatan ini bukan sekadar olahraga, tapi juga sebagai momen mempererat silaturahmi antara pemerintah, aparat, dan masyarakat. Kita ingin menciptakan suasana yang sehat dan harmonis di Sidrap,” ujar Awaloeddin.
Selama kegiatan, peserta tampak antusias mengikuti berbagai aktivitas, seperti senam bersama dan jalan santai.
Acara berlangsung dengan lancar dan penuh semangat, mencerminkan antusiasme warga Sidrap dalam mendukung gaya hidup sehat serta lingkungan yang lebih baik.
Tinggalkan Balasan