Sidrap, Global.com – Di awal masuk sekolah di Bulan Ramadhan Kepala MTsN 2 Sidrap Harsono mengintruksikan kepada semua wali kelas dibantu oleh semua guru dan ratusan siswa untuk kerja bakti Go Green di masing-masing taman depan kelasnya pada hari Kamis 6 Maret 2025.
Kegiatan ini adalah bentuk tindak lanjut Harsono Kepala Madrasah MTsN 2 Sidrap pada program Kemenag Sulsel yaitu Go Green khususnya di dalam Madrasah Tsanawiyah Negeri 2 Sidrap.
Kepala madrasah MTsN 2 Sidrap Harsono mengungkapkan bahwa program Kemenag Sulsel ASTA Aksi ini sangat relevan dengan apa yang menjadi program MTsN 2 Sidrap tentang penghijauan madrasah. “Program ASTA Aksi ini bagus sekali, selain untuk penghijauan di madrasah kita, ini memang sudah jadi salah satu program kita” ungkap Harsono.
Harsono menambahkan bahwa program penghijauan ini sebenarnya sudah lama kita laksanakan dan wujudkan, salah satunya penanaman bunga di depan masing-masing kelas, di depan ruang guru, depan ruang tata usaha, bahkan di depan ruang kepala madrasah. “Alhamdulillah program ini sebenarnya sudah terlaksana sudah sejak dulu, contohnya bisa kita lihat di depan kelas masing-masing, depannya ruang guru, depannya ruang TU, dan depan ruanganku sendiri” ucap Harsono sambil tersenyum.
Kegiatan kerja bakti Go Green ini dilaksanakan penuh antusias oleh siswa dan guru meskipun di tengah puasanya, ini terlihat dari beberapa guru yang turut serta dalam ambil bagian semisal mencangkul, mendorong gerobak, meratakan tanah yang telah diangkut, dan sebagainya.
Baharuddin Wakamad Sarana dan Prasarana MTsN 2 Sidrap di tengah kerja bakti mengungkapkan bahwa kegiatan ini adalah salah satu bentuk guru dan siswa mencintai alam dan lingkungan madrasah kita. “Ini merupakan wujud cinta alam dan lingkungan madrasah kita, kalau taman kita hijau, kita warga di dalamnya juga akan nyaman tinggal” ungkap Baharuddin.
Tinggalkan Balasan