GLOBAL.COM, SIDRAP – Komandan Kodim 1420/Sidrap Letkol Inf Andika Ari Prihantoro, SE., M.I.Pol., menyerahkan langsung piala penghargaan lomba karya bakti kepada Koramil yang didampingi oleh Camat masing masing di Aula Kodim 1420/Sidrap Jalan Jenderal Sudirman Kelurahan Majelling Wattang Kecamatan Marittengae Kabupaten Sidenreng Rappang, Senin (08/01/24).

Adapun kegiatan yang dilombakan yakni lomba Kebersihan Pasar, Pembersihan Saluran Air dan Penanaman Pohon dalam rangka Menyambut HUT Korem 141/TP Ke-67 Tahun 2024.

Pada pelaksanaan lomba Koramil 1420-05/Dua Pitue yg diwakili oleh Kecamatan Pitu Riawa berhasil menjadi juara 1, Koramil 1420-01/Panca Lautang yg diwakili oleh Kecamatan Panca Lautang berhasil merebut Juara 2 dan Koramil 1420-03/Maritengngae yang diwakili oleh Kecamatan Watang Sidenreng berhasil meraih juara ke 3.

Dalam sambutannya Dandim 1420/Sidrap sangat mengapresiasi kegiatan tersebut “Selain dalam rangka Menyambut HUT Ke-67 Korem 141/Toddopuli, kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan rasa kebersamaan dan kekompakan di wilayah binaan dalam membina masyarakat untuk selalu hidup bersih dan sehat,” kata Dandim.

“Sama halnya lomba penanaman pohon juga diharapkan untuk menciptakan penghijauan dibeberapa wilayah yang sudah mulai tandus baik itu lahan maupun pegunungan/bukit yang ada di wilayah Kodim 1420/Sidrap untuk mencegah terjadinya erosi, banjir dan tanah longsor,” tegas Dandim.

“Semoga kegiatan ini terus berlanjut di wilayah binaan dengan tujuan yang sama yakni mencegah menyebarnya wabah penyakit karna kotor dimana mana dan menghindarkan kita dari bencana banjir karna saluran air yang tidak dibersihkan, serta mencegah terjadinya erosi, banjir dan tanah longsor dengan terus menanam pohon pohon untuk penghijauan,” tutup Dandim. (*)

Dapatkan berita terbaru di Global Katasulsel.com