GLOBAL.COM, SIDRAP – Kepolisian Resor Sidrap Polda Sulsel dan jajaran Polsek serempak melaksanakan pengamanan jalannya kegiatan kampanye di 3 Kecamatan berbeda pada Jumat (09/02/2024).

Dimana kampanye yang berlangsung di Desa Bulucenrana, Desa Otting, Kec. Pitu Riawa, Bojoe, Kel. Arawa, Kec. Watang Pulu, Desa Abbokongen, Kel. Kadidi dan Kel. Lalebata, Kec. Panca Rijang, Kab. Sidrap

Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah. S.I.K.,MH selaku Kaops Operasi Mantap Brata 2023-2024 mengatakan, Pengamanan kampanye ini dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya gangguan Kamtibmas. 

“Pengamanan ini merupakan kegiatan Operasi Mantap Brata (OMB) yang terpusat guna memberikan rasa aman dan kelancaran selama tahapan kampanye baik secara terbuka maupun Door to door,” kata Kapolres.

Selain itu, Kapolres juga mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap menjaga kondusifitas keamanan selama pelaksanaan kampanye hingga selasai Pemungutan dan Penghitungan Suara Pemilu 2024 nantinya. 

“Mari kita bersama-sama mengawal dan menjaga keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan kampanye hingga akhir Pemilu 2023-2024. Mari kita ciptakan pesta demokrasi yang aman, lancar, sejuk dan damai,” imbau Kapolres Sidrap. (*)

Dapatkan berita terbaru di Global Katasulsel.com