Makassar, Global.com — Upacara Peringatan HUT ke-53 Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) Tahun 2024 berlangsung meriah di halaman kantor Kejati Sulsel, Senin (2/12/2024). 

Namun, di balik kemeriahan itu, terdapat pesan menggelegar dari Presiden RI Prabowo Subianto yang disampaikan melalui Asisten Bidang Pengawasan Kejati Sulsel, Ewang Jasa Rahadian.

Presiden Prabowo menyerukan tujuh perintah yang harus dijalankan oleh seluruh anggota KORPRI!

“ASN harus selalu menjunjung tinggi prinsip netralitas dan tetap setia kepada negara, siapapun pemimpinnya,” tegas Ewang saat membacakan sambutan Presiden Prabowo.

Berikut tujuh perintah Presiden Prabowo yang menggelegar di Kejati Sulsel:

1. Perkuat solidaritas dan kerja sama KORPRI.

2. Dorong inovasi dan efisiensi.

3. Perkuat integritas dan disiplin.

4. Pastikan akses pangan sehat.

5. Dukung ketahanan energi.

6. Turunkan kemiskinan.

7. Jaga netralitas dan loyalitas.

Presiden juga mendorong percepatan penerbitan Peraturan Pemerintah tentang KORPRI sebagai pelaksanaan dari Undang-Undang ASN.

“Saya berharap KORPRI akan terus melindungi para ASN dan menjadi wadah yang bermanfaat bagi para ASN dan tentunya untuk memudahkan para ASN berkolaborasi. Sekali lagi selamat kepada KORPRI. Selamat Hari Ulang Tahun ke-53. KORPRI maju terus,” pungkas Ewang.(*)

Dapatkan berita terbaru di Global Katasulsel.com