Global.com, Enrekang – Ikatan Wartawan Online (IWO) Enrekang akan menggelar Diklat Jurnalistik dengan fokus pada pemanfaatan media sosial (Medsos) untuk desa-desa di Kabupaten Enrekang, Sulawesi Selatan. Acara pendidikan dan pelatihan ini dijadwalkan akan berlangsung di Pendopo Rujab Bupati Enrekang, 14 September 2023

Salah satu pembicara utama yang akan memberikan materi dalam acara ini adalah Ketua Ikatan Wartawan Online (IWO) Kabupaten Sidrap, Edy Basri, S.H. Dalam presentasinya, Edy akan menyajikan materi berjudul “Mengukir Narasi Unggul: Jurnalistik Inovatif untuk Pemerintah Desa Enrekang.”

Pada materi tersebut, Edy akan mengulas lebih lanjut tentang pengenalan media sosial (Facebook, Instagram, Twitter) bagi promosi potensi desa. Materi ini akan membantu para peserta untuk memahami cara efektif menggunakan platform media sosial untuk mempromosikan keindahan, budaya, dan potensi desa mereka.

“Saat ini, media sosial merupakan alat yang sangat kuat untuk mempromosikan desa-desa. Dengan memahami bagaimana menggunakan media sosial dengan baik, pemerintah desa dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang potensi desa mereka, mendukung pertumbuhan ekonomi, dan menciptakan peluang investasi,” ujar Edy yang juga Pemred Katasulsel.com itu.

Acara ini diharapkan dapat memberikan wawasan yang berharga bagi pemerintah desa di Kabupaten Enrekang dan membantu mereka dalam memanfaatkan media sosial sebagai alat untuk kemajuan desa.

Pada bagian lain, Ketua IWO Enrekang, Zulfikar Khm, menyatakan harapannya bahwa acara ini akan menjadi langkah awal dalam membangun kesadaran akan potensi desa dan meningkatkan partisipasi aktif pemerintah desa dalam promosi desa mereka melalui media sosial.

“Acara Diklat Jurnalistik itu nantinya, diharapkan akan menjadi wahana pendidikan yang bermanfaat dan berdampak positif bagi desa-desa di Kabupaten Enrekang, Sulawesi Selatan,” ujar Zulfikar Khm. (*)

Dapatkan berita terbaru di Global Katasulsel.com