Kategori
Sidrap

Jelang Pilkada, Kapolres Sidrap Giatkan Cooling System Lewat Turing Lokal 

KATASULSEL.COM,SIDRAP, — Kapolres Sidrap AKBP Erwinsyah SIK, MH, terus melakukan sosialisasi program-program kerja Kapolri.

Salah satunya adalah penguatan program Colling System. Program ini terus ditingkatkan jajaran Polres Sidrap, Polda Sulsel, termasuk melakukan sosialisasi ke masyarakat lewat Turing Lokal.

Sama seperti halnya program Jumat Curhat, Colling System ini juga terud digiatkan Kapolres Sidrap AKBP Erwinsyah, baik berdua masyarakat secara langsung maupun bersosialisasi lewat Turing.

Khusus program Colling System ini adalah tertib berlalulintas dengan mengajak masyarakat untuk aktif mematuhi aturan-aturan berlalu lintas.

Selain itu, Akpol tahun 2004 AKBP Erwinsyah juga mengajak masyarakat untuk menjadi pelopor keselamatan berlalulintas.

“Inilah program Polri ke masyarakat agar selalu aktif berkontribusi terhadap kepatuhan dijalan raya. Sehingga kita dekatkan diri ke masyarakat lewat sosialisasi Turing Lokal ini,”ucap AKBP Erwinsyah, disela-sela Turing Lokal Sidrap-Pinrang ini, Sabtu (08/06/2024).

Selain itu, ajak Kapolres Sidrap, masyarakat diharapkan terus menciptakan suasana kondusif menjelang Pilkada November 2024 mendatang.

“Hal ini kita terus lakukan penguatan lewat semua aktifitas agar masyarakat turut andil dan berperan serta ikut berkontribusi dalam menciptakan demokrasi Pilkada sejuk, aman, tentram dan damai di wilayah hukum Sulsel khususnya di Kabupaten Sidrap,”tandasnya. 

Kali ini Turing lokal Sidrap dan Pinrang yang dipimpin Kapolres Sidrap AKBP Erwinsyah, melibatkan komunitas bikers Kamar Dagang Industri Indonesia (Kadin) bersama Ketua PWI Sidrap.

Kegiatan diakhir ngopi-ngopi bareng bersama pengurus dan Ketua PWI Pinrang dan sejumlah media lokal setempat. (*)

Kategori
Presisi Polri

Kapolres Sidrap Gencarkan Cooling System Jelang Pilkada Melalui Kunjungan Ke MUI

KATASULSEL.COM, SIDRAP, — Dalam rangka persiapan Pilkada yang akan berlangsung di Kabupaten Sidrap, Kapolres Sidrap di dampingi Wakapolres dan sejumlah PJU melakukan serangkaian kunjungan ke beberapa lokasi penting di wilayah tersebut.

Termasuk Majelis Ulama Indonesia (MUI) setempat. Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan sistem pengamanan dan penyejukan (cooling system) berjalan efektif menjelang pesta demokrasi lokal. Kamis (25/04/24) 

Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah. S.I.K.,MH menjelaskan bahwa langkah ini diambil sebagai bagian dari upaya polisi dalam menjaga kondusivitas selama periode pemilihan kepala daerah. “Kami ingin memastikan bahwa semua elemen masyarakat dapat berpartisipasi dalam Pilkada dengan aman dan damai,” ujar AKBP Erwin.

Selain itu, Kapolres juga menekankan pentingnya kerjasama antara kepolisian dengan lembaga-lembaga keagamaan dan tokoh masyarakat untuk mengedukasi masyarakat tentang pentingnya proses pemilihan yang jujur dan adil. Kunjungan ini juga diisi dengan dialog terbuka mengenai potensi dan tantangan yang mungkin dihadapi selama Pilkada.

Menanggapi kunjungan tersebut, ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Sidrap Dr. H. Aminuddin Mamma,M.Ag di Rappang menyatakan dukungannya terhadap upaya kepolisian dalam menjaga keamanan. “Kami siap berkolaborasi dengan polisi dan semua pihak untuk memastikan bahwa Pilkada di Sidrap dapat berjalan dengan lancar dan damai,” ucap Dr. H. Aminuddin.

Diharapkan melalui serangkaian kunjungan ini, Kapolres Sidrap dapat mengukuhkan kembali sinergi antara kepolisian dan masyarakat, serta mengoptimalisasi strategi pengamanan jelang Pilkada tahun 2024. (*)

Kategori
Enrekang

Bhabinkamtibmas Polsek Enrekang Bripka Eko gelar Cooling System, ini tujuannya

Katasulsel.com, Enrekang – Menciptakan suasana yang aman dan kondusif guna mencegah terjadinya perpecahan dan potensi konflik di tengah masyarakat, Polri menggelar Operasi Nusantara dengan Sistem Pendinginan (Cooling System) guna menjaga keamanan Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak 2024.

Seperti hal yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Enrekang Bripka Eko Purnomo Bersama Babinsa Koramil Enrekang Praka Syafrullah saat melaksanakan kunjungan kamtibmas kepada masyarakat dan menghimbau masyarakat agar tetap menjaga situasi kamtibmas selama masa pemilu, Selasa (16/01/24).

Bhabinkamtibmas berpesan agar dalam pelaksanaan pemilu, setiap warga masyarakat berhak menentukan pilihan, namun diharapkan agar masyarakat yang berbeda pilihan tetap saling menghargai pilihan masing-masing tanpa menimbulkan konflik ditengah masyarakat.

“ Berbeda pilihan merupakan hal yang wajar dalam berdemokrasi, namun sebagai masyarakat yang baik kita harus tetap mendukung penuh terciptanya pemilu yang damai tanpa menimbulkan perselisihan antar masyarakat “ ungkap Bripka Eko.

Selain menerapkan upaya cooling system dalam kunjungannya, Bhabinkamtibmas juga menghimbau masyarakat agar tetap menjaga situasi kamtibmas yang ada, terkait dengan bencana alam, serta bentuk-bentuk tindak kriminalitas yang ada.

“ Kami juga mengharapkan agar masyarakat tetap bersama-sama dengan kita untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman di desa, termasuk seperti banjir dan tindak kriminalitas lainnya, dan apabila ditemukan hal serupa agar dapat berkoordinasi dengan Pilar Kamtibmas “ Tambah Bhabinkamtibmas.(*)

Kategori
Enrekang

Cooling system Bhabinkamtibmas, Bripka Eko Purnomo Bersama Babinsa Koramil 02 Enrekang

Katasulsel.com, Enrekang – Menciptakan suasana yang aman dan kondusif guna mencegah terjadinya perpecahan dan potensi konflik di tengah masyarakat, Polri menggelar Operasi Nusantara dengan Sistem Pendinginan (Cooling System) guna menjaga keamanan Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak 2024.

Seperti hal yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Enrekang Bripka Eko Purnomo Bersama Babinsa Koramil Enrekang Praka Syafrullah saat melaksanakan kunjungan kamtibmas kepada masyarakat dan menghimbau masyarakat agar tetap menjaga situasi kamtibmas selama masa pemilu, Rabu (10/01/24).

Bhabinkamtibmas Polsek Enrekang berpesan agar dalam pelaksanaan pemilu, setiap warga masyarakat berhak menentukan pilihan, namun diharapkan agar masyarakat yang berbeda pilihan tetap saling menghargai pilihan masing-masing tanpa menimbulkan konflik ditengah masyarakat.

“ Berbeda pilihan merupakan hal yang wajar dalam berdemokrasi, namun sebagai masyarakat yang baik kita harus tetap mendukung penuh terciptanya pemilu yang damai tanpa menimbulkan perselisihan antar masyarakat “ ungkap Bhabinkamtibmas Polsek Enrekang.

Selain menerapkan upaya cooling system dalam kunjungannya, Bhabinkamtibmas juga menghimbau masyarakat agar tetap menjaga situasi kamtibmas yang ada, terkait dengan bencana alam, serta bentuk-bentuk tindak kriminalitas yang ada.

“ Kami juga mengharapkan agar masyarakat tetap bersama-sama dengan kita untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman di desa, termasuk seperti banjir dan tindak kriminalitas lainnya, dan apabila ditemukan hal serupa agar dapat berkoordinasi dengan Pilar Kamtibmas “ tambah Pak Eko(*)

Kategori
Enrekang

Bripka Haerul Samad Bhabinkamtibmas Polsek Enrekang Terapkan Metode Cooling System menciptakan Pemilu Damai

Katasulsel.com, Enrekang – Menciptakan suasana yang aman dan kondusif guna mencegah terjadinya perpecahan dan potensi konflik di tengah masyarakat, Polri menggelar Operasi Nusantara dengan Sistem Pendinginan (Cooling System) guna menjaga keamanan Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak 2024.

Seperti hal yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Enrekang Bripka Haerul Samad, saat melaksanakan kunjungan kamtibmas kepada warga dan menghimbau masyarakat agar tetap menjaga situasi kamtibmas selama masa pemilu dengan metode Cooling system, Selasa (09/01/24).

Bhabinkamtibmas Polsek Enrekang berpesan agar dalam pelaksanaan pemilu, setiap warga masyarakat berhak menentukan pilihan, namun diharapkan agar masyarakat yang berbeda pilihan tetap saling menghargai pilihan masing-masing tanpa menimbulkan konflik ditengah masyarakat.

“ Berbeda pilihan merupakan hal yang wajar dalam berdemokrasi, namun sebagai masyarakat yang baik kita harus tetap mendukung penuh terciptanya pemilu yang damai tanpa menimbulkan perselisihan antar masyarakat “ ungkap Bhabinkamtibmas Polsek Enrekang.

Selain menerapkan upaya cooling system dalam kunjungannya, Bhabinkamtibmas juga menghimbau masyarakat agar tetap menjaga situasi kamtibmas yang ada, terkait dengan kebakaran, serta bentuk-bentuk tindak kriminalitas yang ada.

“ Kami juga mengharapkan agar masyarakat tetap bersama-sama dengan kita untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman di desa, termasuk seperti banjir dan tindak kriminalitas lainnya, dan apabila ditemukan hal serupa agar dapat berkoordinasi dengan Pilar Kamtibmas “ tambah Bripka Haerul Samad.(*)

Kategori
Presisi Polri

Gelar Doa Bersama, Kapolda Riau: Puncak dari Cooling System Wujudkan Pemilu Damai

Katasulsel.com – Polda Riau menggelar doa bersama di Lapangan Mako Polda Riau, Jumat (24/11/2023). Acara tersebut merupakan puncak dari cooling system atau mendinginkan suasana jelang pemilu 2024 agar bisa berjalan dengan aman dan damai.

Kegiatan doa bersama diawali dengan solat subuh berjamaah, kemudian diisi ceramah oleh da’i kondang Ustaz Das’ad Latif. Hadir pula dalam acara tersebut, Kasatgas Preemtif Nusantara Cooling System Polri, Brigjen M Rudy Syafirudin.

“Alhamdulillah dihadiri oleh Kasatgas Nusantara Cooling System Brigjen Rudy. Acara doa bersama puncak dari Cooling System,” kata Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal.

Iqbal mengatakan, digelarnya doa bersama yang dihadiri oleh Forkopimda Provinsi Riau, KPU, Bawaslu, Ketua Parpol dan seluruh elemen masyarakat ini bagian dari ikhtiar yang telah dilakukan untuk mewujudkan pemilu yang aman, damai, bermarwah dan berintegritas. Dikatakannya seluruh operasional prosedur, sosialisasi, seminar pemilu damai, gelar pasukan dan lainnya harus diiringi dengan doa.

“Dari para ulama ikhtiar memang harus, ikhtiar dengan maksimal jangan lupa dengan doa. Berdoalah insyaallah akan dikabulkan. Alhamdulillah kita gelar langit bersahabat, dengan Ridha Allah kita bermunajat agar semoga perhelatan pemilu itu berjalan dengan aman tertib, kondusif, bermarwah, berintegritas insyaallah penuh berkah,” tuturnya.

Upaya cooling system lainnya yang telah dilakukan kata mantan Kadiv Humas Polri ini yakni dengan menggandeng jurnalis. Polda Riau sambungnya mengadakan acara seminar dengan media bahwa kesatuan dan persatuan bangsa diatas segala-galanya.

“Kita adakan seminar dengan para jurnalis kita sampaikan bahwa persatuan dan kesatuan bangsa diatas segala-galanya. Teman jurnalis harus menunjukkan rasa nasionalisme harus lebih tinggi daripada kita harus melihat oplah dan benefit itu nomor dua. Dan kedua Kita juga inisiasi lomba karya jurnalistik diisi dengan tulisan berita damai, menyejukkan,” tandasnya.

Sementara Kasatgas Preemtif Nusantara Cooling System, Brigjen Rudy menerangkan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo telah membentuk Operasi Nusantara Cooling System yang melakukan pendinginan dalam rangkaian kegiatan pemilu damai. Apa yang sudah dilakukan oleh Polda Riau dengan menggelar doa bersama sangat luar biasa. Kemudian diberikan pencerahan kepada masyarakat bagaimana menyikapi situasi yang berkembang untuk menghadapi pemilu.

Berbagai upaya juga telah dilakukan sesuai dengan arahan Kaops Nusantara Cooling Irjen Asep Edi Suheri dengan menemui tokoh-tokoh masyarakat dan ulama seperti KH Gymnastiar, Ustaz Abdul Somad dan lainnya. Selain itu pihaknya juga melakukan kegiatan bakti sosial. Rencananya pekan depan akan melakukan kegiatan tersebut di Dumai, Riau dan Makassar.

“Upaya yang diperintahkan oleh Kaops Irjen Asep Edi Suheri, kita ada beberapa rangkaian kita sudah mengunjungi tokoh agama sudah menyampaikan gelorakan pemilu damai pesta dalam keadaan lancar kegiatan berikutnya pekan depan baksos di Dumai, Kaops di Makassar untuk memberikan informasi ke masyarakat gelorakan pemilu aman dan damai sehingga masyarakat bisa melakukan pemilihan sesuai dengan hati nurani masing-masing,” tandasnya.

Kategori
Enrekang

TNI Polri di Enrekang Giatkan Cooling System Hadapi Pemilu 2024

Katasulsel.com, Enrekang – Menciptakan suasana yang aman dan kondusif guna mencegah terjadinya perpecahan dan potensi konflik di tengah masyarakat, Polri menggelar Operasi Nusantara dengan Sistem Pendinginan (Cooling System) guna menjaga keamanan Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak 2024.

Seperti hal yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Enrekang Aiptu Irwanto SH., bersama Babinsa Koramil Enrekang Serda Saleh saat melaksanakan kunjungan kamtibmas kepada warga dan menghimbau masyarakat agar tetap menjaga situasi kamtibmas selama masa pemilu, Sabtu (18/11/23).

Bhabinkamtibmas Polsek Enrekang berpesan agar dalam pelaksanaan pemilu, setiap warga masyarakat berhak menentukan pilihan, namun diharapkan agar masyarakat yang berbeda pilihan tetap saling menghargai pilihan masing-masing tanpa menimbulkan konflik ditengah masyarakat.

“ Berbeda pilihan merupakan hal yang wajar dalam berdemokrasi, namun sebagai masyarakat yang baik kita harus tetap mendukung penuh terciptanya pemilu yang damai tanpa menimbulkan perselisihan antar masyarakat “ ungkap Bhabinkamtibmas Polsek Enrekang.

Selain menerapkan upaya cooling system dalam kunjungannya, Bhabinkamtibmas juga menghimbau masyarakar agar tetap menjaga situasi kamtibmas yang ada di Desa, terkait dengan kebakaran, serta bentuk-bentuk tindak kriminalitas yang ada.

“ Kami juga mengharapkan agar masyarakat tetap bersama-sama dengan kita untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman di desa, termasuk seperti kebakaran dan tindak kriminalitas lainnya, dan apabila ditemukan hal serupa agar dapat berkoordinasi dengan Pilar Kamtibmas Desa “ tambah Aiptu Irwanto.(*)

Kategori
Sidrap

Cooling System Jelang Pemilu, Satgas Preemtif Ops Mantap Brata Polres Sidrap Temui Ketua Pimpinan Muhammadiyah

KATASULSEL.COM, SIDRAP – Sat Binmas Polres Sidrap yang tergabung dalam Satgas Preemtif Operasi Mantap Brata 2023-2024 melaksanakan kegiatan sosialisasi kepada Tokoh Agama sekaligus Ketua Pimpinan Muhammadiyah Kab. Sidrap Dr. H. Syamsu Tang, M.Pd di Kel. Maccorawalie, Kec. Panca Rijang.

Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kasat Binmas Polres Sidrap AKP Zakariah,SH didampingi Personel Sat Binmas dalam rangka Cooling System menjelang Pemilu serentak tahun 2024

Kegiatan ini bertujuan untuk mengedukasi dan mensosialisasikan kepada tokoh agama dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif menjelang Pemilu 2024.

Pada sosialisasi tersebut, Kasat Binmas Polres Sidrap mengajak tokoh agama untuk turut serta mendukung dan bekerja sama dengan Kepolisian untuk menciptakan keamanan dan kenyamanan dalam menghadapi pemilu Tahun 2024.

“Seperti kita ketahui bersama, pada masa tahapan kampanye ini harus bebas dari Hoax (berita bohong), SARA (ujaran kebencian) dan politik uang”, Ujarnya. Kamis (9/11/2023).

Menanggapi hal tersebut, tokoh agama kab. Sidrap juga bersedia bekerja sama dengan pihak Kepolisian dalam menciptakan keamanan menjelang Pemilu 2024.

Sementara Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah,SIK.,MH menambahkan, kepada Masyarakat kabupaten Sidrap agar tidak mudah terkontaminasi dengan adanya berita Hoax karena berita hoax dapat menyebabkan perpecahan di tengah masyarakat.

“Jangan mudah terprovokasi dengan isu-isu provokatif dan berita yang tidak jelas kebenarannya. Karena dapat memecah persatuan dan kesatuan “, Ajak Kapolres Sidrap.

Kategori
Presisi Polri

Wujudkan Pemilu Damai, Kaops Nusantara Cooling System Tebar 1.500 Paket Sembako di Tasikmalaya

Katasulsel.com – Masyarakat Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, bahagia dan menyambut gembira kegiatan bakti sosial (baksos) pembagian 1.500 paket yang dilakukan oleh Operasi Nusantara Cooling System (Ops NCS) 2023-2024 di Mapolres Tasikmalaya, Jumat (27/10/2023).

Selain itu sebagai bentuk sinergisitas Polri-TNI dalam pengamanan pemilu 2024, puluhan anggota Bhabinkamtibmas dan Babinsa juga mendistribusikan langsung paket sembako ke rumah-rumah warga. Bantuan sosial ini juga diserahkan ke beberapa ponpes untuk diberikan khusus kepada santri-santri.

Kaops NCS, Irjen Asep Edi Suheri menuturkan, kegiatan ini bagian dari upaya Polri dalam mendinginkan suasana menjelang Pemilu 2024. Hal ini sebagaimana amanat Presiden Joko Widodo yang diteruskan oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo agar pemilu berlangsung aman dan damai.

Ia menyatakan Pemilu 2024 akan berlangsung aman dan damai dengan dukungan masyarakat Indonesia. Hal itu diungkapkan Irjen Asep usai pembagian 1.500 paket sembako di Mapolres Tasikmalaya, Jumat (27/10/2023).

Kegiatan baksos berupa pembagian sembako dan juga santunan anak yatim ini kata Kaops, merupakan upaya preemtif dari Operasi NCS. Untuk itu sambung Irjen Asep Edi, pihaknya mengajak seluruh lapisan masyarakat agar tidak terpancing atas isu-isu SARA, ujaran kebencian, politik identitas dan berita bohong di media sosial.

“Kegiatan Operasi Nusantara Cooling System bertujuan untuk meminimalisir isu-isu provokatif yang berpotensi konflik sosial pada saat menjelang pemilu 2024. Untuk itu Polri akan terus berkolaborasi dengan seluruh lapisan masyarakat dan minta dukungan untuk menciptakan pemilu yang aman dan damai,” kata Irjen Asep Edi dalam keterangannya, Jumat (27/10).

Kaops berujar, upaya preemtif akan terus dilakukan seperti di Tasikmalaya pada hari ini dan di Ciamis kemarin, dengan membangun sumur bor bagi warga yang dilanda kekeringan. Selain itu pihaknya juga mengajak para tokoh agama dan ulama serta organisasi kemasyarakatan dan pemuda (OKP) menggelorakan pemilu damai.

“Harapan kami, para tokoh-tokoh masyarakat dan ulama bisa memberikan pemahaman bahwa pemilu akan sukses bila masyarakat bersatu, tidak terpecah-belah, walau beda pilihan dalam pemilu nanti,” pungkasnya.

“Para anggota Bhabinkamtibmas dan Babinsa yang mendistribusikan juga akan memberikan pesan kamtibmas kepada masyarakat agar perjalanan pemilu bisa aman dan damai tidak ada perpecahan. Sedangkan bantuan ke pondok pesantren adalah untuk membantu para santri, itulah tujuan dari Operasi Nusantara Cooling System, preemtif, preventi yang mana kegiatan untuk ciptakan situasi kondusif,” sambung Kaops.

Sementara perwakilan Forkopimda Kabupaten Tasikmalaya, KH Atam Rustam akan mendukung penyelenggaraan pemilu berlangsung aman dan damai. Ia mengajak seluruh masyarakat Kota Santri ini mensukseskan pemilu

“Yang dikatakan oleh jenderal (Irjen Asep Edi), saya sangat mensuport atas nama masyarakat, persatuan TNI dan Polri sudah terlihat memberikan sembako kepada masyarakat, Isyaallah masyarakat ikut untuk pengamanan dan kenyamanan pemilu 2024, kami minta masyarakat untuk agar disuport tidak ada yang saling menjelek-jelekan,” ucapnya.