Kategori
Sidrap

Bupati Sidrap Hadiri Buka Puasa Bersama di RMS Land

Sidrap, Katasulsel.com – Bupati Sidrap H. Syaharuddin Alrif bersama Wakil Bupati Nurkanaah, menghadiri buka puasa bersama yang diselenggarakan Anggota DPR RI H. Rusdi Masse di RMS Land Rappang, Kecamatan Panca Rijang, Rabu (5/3/2025).

Hadir dalam kesempatan itu Wakil Gubernur Sulawesi Selatan Hj. Fatmawati Rusdi, yang tak lain merupakan istri Rusdi Masse.

Buka puasa bersama sekaligus syukuran ulang tahun Rusdi Masse ini juga dihadiri Wakil Bupati Pinrang Sudirman Bungi serta Forkopimda Kabupaten Sidrap.

Tampak pula anggota DPRD dan pejabat Pemkab Sidrap, tokoh agama, pemuda, serta masyarakat umum.

Pada kesempatan itu, Wakil Gubernur Fatmawati menyampaikan apresiasi dan rasa syukur atas dukungan masyarakat Sidrap.

“Kami di sini berkat dukungan dari masyarakat. Olehnya itu, selain mempererat silaturahmi, kami ingin meningkatkan kebersamaan dalam membangun daerah yang lebih maju dan sejahtera,” ujarnya.

Bupati Syaharuddin Alrif mengapresiasi kebersamaan dan silaturahmi yang terjalin di acara tersebut.

“Melalui kebersamaan ini, kita bisa saling mendukung. Saya sebagai bupati akan menjaga amanah yang diberikan sebaik-baiknya,” ucapnya.

Acara ini diisi tausiah oleh dai asal Kabupaten Wajo, Ustaz Erwin Jufri, doa bersama, serta pembagian bantuan paket sembako.

Kategori
HEADLINE Makassar

Wagub Sulsel Fatmawati Rusdi Resmikan Cardea Physiotherapy dan Pilates

Makassar, katasulsel.com – Langkah pertama selalu membawa makna, dan bagi Wakil Gubernur (Wahub) Sulawesi Selatan (Sulsel), Fatmawati Rusdi, aktivitas perdananya ini adalah tentang menebar energi positif.

Pada Sabtu (22/2/2025), ia hadir di Mall Phinisi Point (Pipo) Makassar untuk meresmikan Cardea Physiotherapy dan Pilates, sebuah studio yang menawarkan lebih dari sekadar olahraga, tetapi juga gaya hidup sehat yang semakin diminati masyarakat.

Seperti angin segar yang menyapu pesisir Losari, kehadiran Cardea menjadi angin perubahan dalam dunia kebugaran Sulsel.

Fatmawati tak menyembunyikan antusiasmenya. Ia mengapresiasi hadirnya studio ini sebagai jawaban atas animo masyarakat yang kian tinggi terhadap olahraga pilates, bukan sekadar mengikuti tren, tetapi demi kesejahteraan fisik dan mental.

“Bukan sekadar hits di media sosial, tapi pilates ini benar-benar membawa manfaat luar biasa bagi kesehatan. Terbukti, banyak tempat serupa yang bermunculan di Makassar,” ujar Fatmawati dengan senyum sumringah.

Lebih dari sekadar hadir sebagai tamu kehormatan, Fatmawati bahkan langsung mengambil keputusan untuk bergabung sebagai peserta. “Harta paling berharga adalah kesehatan, dan saya ingin menjadi bagian dari gerakan hidup sehat ini,” tambahnya penuh semangat.

Tak hanya Fatmawati yang optimistis, Founder sekaligus Owner Cardea Physiotherapy dan Pilates Makassar, Andre Prasetyo Tanta, mengungkapkan bahwa ekspansi ke Makassar adalah langkah strategis setelah sukses di Jakarta dan Surabaya. Ia melihat bahwa sejak pandemi Covid-19, kesadaran masyarakat akan pentingnya kesehatan semakin meningkat.

“Kami ingin memberikan lebih dari sekadar tempat olahraga, tetapi juga ruang untuk rehabilitasi dan perawatan tubuh yang lebih profesional dengan fisioterapi,” ujar Andre.

Grand opening ini juga dihadiri tokoh-tokoh penting Sulsel, termasuk Ketua DPRD Sulsel Drg. Andi Rachmatika Dewi, Kadispora Sulsel Suherman, Kadis Kesehatan Sulsel Dr. Ishaq Iskandar, Dirut Rumah Sakit Labuang Baji Dr. Rahma Syahrir, serta Dirut Rumah Sakit Haji Dr. Evi Arifin.

Dengan peresmian ini, Cardea Physiotherapy dan Pilates tidak hanya hadir sebagai tempat olahraga, tetapi juga sebagai simbol transformasi kesehatan masyarakat Makassar.

Seperti halnya tubuh yang lentur setelah sesi pilates, diharapkan kebiasaan hidup sehat ini dapat terus berkembang dan mengakar kuat di Sulawesi Selatan.(*)

Kategori
Politik Sidrap

Sambutan Meriah Warga Sidrap Warnai Kampanye Fatmawati Rusdi di Kampung Halaman

Sidrap, Katasulsel.com – Dukungan penuh mengalir kepada calon wakil gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) nomor urut 2, Fatmawati Rusdi, saat menyambangi Kabupaten Sidrap, Selasa (29/10/2024). Menjadi momen istimewa karena ini adalah kali perdana duet Andi Sudirman Sulaiman itu melakoni agenda kampanye di Bumi Nene Mallomo yang merupakan kampung halamannya.

Lapangan Andi Cammi Rappang menjadi saksi meriahnya penyambutan warga Sidrap untuk Fatmawati. Sorak-sorai masyarakat membahana, diiringi kibaran bendera berlogo dan foto pasangan Andalan Hati, tagline Andi Sudirman-Fatmawati menatap Pilgub Sulsel 2024.

Tak hanya itu, Ketua DPW NasDem Sulsel, Rusdi Masse Mappasessu, yang juga adalah suami Fatmawati, menambah riuh sambutan yang tampak semakin bersemangat. Kampanye ini juga dihadiri Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep, yang turut memberikan dukungan.

Fatmawati tampak tersentuh atas sambutan hangat ini. Dia mengucap syukur atas semangat yang luar biasa dari masyarakat Sidrap, termasuk tokoh agama, tokoh masyarakat, perempuan, pemuda, serta perwakilan dari berbagai kecamatan.

“Saya dan kita semua tahu bahwa orang Sidrap itu taro ada taro gau (apa yang diucapkan sesuai dengan perbuatan). Jadi, tidak ada dusta di antara kita,” katanya. 

Di tengah kampanye, Fatmawati yang juga mantan Wakil Wali Kota Makassar kembali menyampaikan harapan dan doanya untuk perjuangan Andalan Hati. Dia yakin masyarakat Sidrap tidak akan membiarkannya berjuang sendirian untuk menjadi pemenang pada pemilihan 27 November nanti.

“Saya yakin masyarakat Sidrap tidak akan membiarkan saya berjuang sendirian. Sekali lagi saya mohon doa-ta. Jadi, tanggal 27 November pilihannya nomor 2. Kita pasti bangga kalau wakil gubernur-ta orang Sidrap,” ujar anggota Dewan Pertimbangan DPP NasDem ini.

Tidak hanya dari warga biasa, dukungan juga datang dari tokoh perempuan Sidrap, seperti Nur Kanaah, mantan Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Sidrap. Menurutnya, Fatmawati adalah sosok perempuan yang menginspirasi kaum perempuan untuk maju bersama.

“Beliau tokoh perempuan sesungguhnya di Sulsel yang mendorong sesamanya untuk berdiri di kaki sendiri,” ungkap pensiunan ASN ini.

Kanaah mengaku terkesan dengan program-program yang dijabarkan Fatmawati dalam debat Pilgub Sulsel, terutama yang berfokus pada isu-isu stunting, pendidikan, dan kesejahteraan anak. “Jadi, jelas kita dukung penuh,” serunya.

Warga perempuan lainnya, Hasniati, turut mengungkapkan rasa bangganya terhadap Fatmawati. Dia mengingat salah satu program Fatmawati ketika menjabat sebagai Ketua PKK selama satu dekade, yakni upaya pemberantasan buta huruf hijaiah, program yang pernah diikutinya. 

“Saya juga salah satu pesertanya. Jadi, kalau kita perempuan tentu dukung sesama perempuan. Ibu Fatmawati insyaallah jadi wakil gubernur pertama perempuan di Sulawesi Selatan,” harapnya.

Kategori
Politik Soppeng

Fatmawati Rusdi Bawa Semangat Pound Fit ke Soppeng, Raih Dukungan Kaum Perempuan

Soppeng, Katasulsel.com –  Calon Wakil Gubernur Sulawesi Selatan nomor urut 02,  Fatmawati Rusdi,  terus menebarkan semangat positif di tengah kampanye Pilgub Sulsel 2024.  Minggu (6/10/2024),  Fatmawati  mengunjungi Kabupaten Soppeng dan tak hanya melakukan konsolidasi dan menyerap aspirasi,  ia  juga  mengajak  warga  berolahraga  bersama  melalui  sesi  pound  fit  di  area  Car  Free  Day  (CFD)  Jalan  Pemuda,  Watansoppeng.

Ratusan  warga,  terutama  kaum  perempuan,  bersemangat  mengikuti  gerakan-gerakan  dinamis  pound  fit  yang  dipimpin  langsung  oleh  Fatmawati.  Dengan  ripstix  di  tangan,  mereka  menari  dan  berolahraga  sambil  menikmati  irama  musik  yang  menggema.

“Pound  fit  ini  bukan  hanya  aktivitas  fisik,  tetapi  juga  cara  mengeluarkan  energi  positif,”  ujar  Anti  Dipta,  seorang  peserta  berusia  38  tahun.  “Saya  sangat  senang  bisa  ikut  pound  fit  bareng  Bu  Fatma.  Ini  pengalaman  baru  bagi  saya.”

Ajeng,  peserta  lain  dari  Kecamatan  Lalabata,  mengungkapkan  rasa  senangnya  bisa  berolahraga  bersama  Fatmawati.  “Bu  Fatma  ramah  dan  murah  senyum,  jadi  suasana  pound  fit  semakin  hidup,”  ungkapnya.

Ajeng  juga  mengungkapkan  rasa  bangganya  terhadap  Fatmawati  yang  berani  mencalonkan  diri  sebagai  Wakil  Gubernur.  “Sebagai  perempuan,  Bu  Fatma  pasti  lebih  memahami  kebutuhan  kaum  perempuan,”  ujarnya.

Pound  fit  memang  bukan  hanya  tren  olahraga,  tetapi  juga  memiliki  manfaat  kesehatan  yang  nyata.  Cha,  seorang  instruktur  pound  pro,  menjelaskan  bahwa  dalam  satu  sesi  peserta  bisa  membakar  hingga  600  kalori.  “Soppeng  jarang  ada  pound  fit,  jadi  ini  luar  biasa,”  ujarnya.

Kegiatan  pound  fit  ini  menunjukkan  kepedulian  Fatmawati  terhadap  kesehatan  dan  kesejahteraan  masyarakat  Soppeng.  Ia  ingin  mengajak  masyarakat  untuk  hidup  sehat  dan  aktif  serta  menunjukkan  bahwa  perempuan  pun  mampu  menjadi  pemimpin  yang  berani  dan  peduli  terhadap  rakyat. (*)

Kategori
Politik Wajo

Fatmawati Rusdi Menyentuh Hati Rakyat Wajo dengan Andalan Hati

Wajo, Katasulsel.com – Ribuan warga memadati Jalan Bau Baharuddin, Kecamatan Tempe, Wajo, Sabtu, 5 Oktober 2024, dalam agenda kampanye calon wakil gubernur nomor urut 02, Fatmawati Rusdi, yang berlangsung dengan nuansa meriah dan hangat. 

Suara riuh teriakan “Andalan Hati” menggema di seluruh penjuru, menandakan betapa dekatnya hubungan emosional Fatmawati dengan masyarakat Kabupaten Wajo. 

Tarian empat etnis menambah keceriaan acara, mencerminkan keragaman dan persatuan yang kokoh di tengah masyarakat.

“Saya dan masyarakat Wajo tak bisa dipisah. Kita sama-sama satu sumber mata air, Danau Tempe. Selama 10 tahun saya di Sidrap, hubungan saya dengan Wajo semakin erat. Terima kasih atas sambutan hangatnya,” ujar Fatmawati Rusdi.

Ucapan tersebut mencerminkan betapa pentingnya ikatan antara pemimpin dan rakyat, di mana Fatmawati tampil sebagai simbol harapan dan perubahan.

Masyarakat Wajo turut menyuarakan aspirasi mereka, menuntut pemerataan pembangunan infrastruktur, akses air bersih, serta peningkatan sektor pertanian dan perkebunan yang merupakan tulang punggung ekonomi daerah. 

Pendidikan dan kesehatan juga menjadi sorotan utama, menggarisbawahi kebutuhan akan perhatian yang lebih besar dari pemerintah.

Fatmawati menegaskan kembali komitmennya terhadap pembangunan ekonomi dengan menyoroti pentingnya sinergi antara pemerintah daerah dan provinsi. 

“Kabupaten Wajo adalah salah satu penyangga perekonomian Sulawesi Selatan. Sinergi antara pemerintah daerah dan provinsi sangat penting. Ketika kami memimpin, insyaallah, kami akan memperkuat perekonomian dan pembangunan di Wajo,” ujar Fatmawati, meyakinkan para pendukungnya bahwa masa depan cerah menanti.

Antusiasme semakin meningkat dengan kehadiran Relawan Petani Milenial Andalan yang dipimpin oleh Koordinator Kabupaten Wajo. 

“Kami bersyukur dapat bertemu dan mendengarkan harapan-harapan yang disampaikan oleh Ibu Fatma. Dengan semangat gotong royong, kami yakin seluruh elemen tim di Kabupaten Wajo akan memenangkan Andalan Hati di Bumi Lamaddukelleng ini,” ungkap Koorkab.

Pendiri Petani Milenial Andalan, Asmaullah (Ullah), juga menyatakan dukungannya. 

“Kami meninggalkan pekerjaan di sawah karena ini saatnya bertarung. Komitmen kami untuk memenangkan Andalan Hati di Kabupaten Wajo adalah bukti bahwa kami siap berjuang,” tegas Ullah, menambahkan semangat perjuangan para petani.

Acara kampanye yang berlangsung hikmat dan damai ini juga dihadiri oleh pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Wajo, Andi Rosman – Dr. Baso Rahmanuddin, serta tokoh-tokoh masyarakat, perempuan, pemuda, dan agama. 

Kehadiran mereka menunjukkan dukungan kuat untuk pasangan Andalan Hati.

Di tengah sorak-sorai dan harapan, Fatmawati Rusdi berhasil membangun sinergi antara rakyat dan pemimpin, mewujudkan impian masyarakat Wajo untuk kemajuan yang lebih baik.(*)

Kategori
Makassar

Ribuan Warga Makassar Sambut Fatmawati Rusdi dengan Antusias

Makassar, Katasulsel.com – Rangkaian acara silaturahmi bertajuk Andalan Hati Menyapa di Hotel Claro, Jalan AP Pettarani, Jumat, 4 Oktober 2024, menjadi momen yang tak terlupakan bagi ribuan warga dari berbagai kecamatan. 

Calon Wakil Gubernur nomor urut 02, Fatmawati Rusdi, tampil memukau di hadapan pendukungnya, menyiratkan semangat dan harapan baru bagi masyarakat Sulawesi Selatan.

Dari awal acara, suasana penuh semangat sudah terasa, seolah mengalir dalam setiap sudut ruangan. 

Yel-yel Andalan Hati Sulsel Maju menggema, dinyanyikan mayoritas oleh para perempuan yang hadir, menciptakan aura positif yang menyelimuti seluruh acara. 

Sorakan semangat mengiringi langkah Fatmawati, mantan Wakil Wali Kota Makassar, saat ia memasuki ruangan. Dengan senyuman hangat, ia menyapa setiap orang, bersalaman, dan bahkan meluangkan waktu untuk berfoto dengan beberapa penggemarnya. 

Sorot matanya yang teduh dan senyumnya yang menawan menambah kehangatan acara, menjadikan setiap orang merasa seolah bagian dari keluarga besar.

Asma Arif, seorang warga Kecamatan Rappocini, mengungkapkan kebahagiaannya bisa bertemu langsung dengan sosok yang selama ini dia kagumi. 

“Bicaranya juga lemah lembut. Ibu Fatma juga mewakili perempuan. Otomatis saya sebagai perempuan sangat bangga. Kami berharap semoga Andalan Hati bisa memimpin Sulawesi Selatan,” ungkapnya, semangat menyala di wajahnya.

Pendapat serupa juga diungkapkan oleh Syukur, warga Kecamatan Tamalate. 

“Kehadiran saya di sini adalah panggilan hati. Ibu Fatmawati adalah sosok perempuan panutan,” ujarnya, mata berbinar saat berbicara tentang calon wakil gubernur yang diidolakannya. 

“Bapak Andi Sudirman dan Ibu Fatmawati ini betul-betul bercahaya kalau kita lihat dari foto-fotonya. Sekarang saya lihat langsung, Ibu Fatmawati ternyata betul-betul bercahaya,” imbuhnya.

Di tengah sorotan mata ribuan warga, Fatmawati merespons antusiasme para pendukungnya dengan penuh rasa syukur. 

“Ibu-Ibu Bapak-Bapak sekalian, saya ucapkan terima kasih atas perhatian dan kebersamaan kita semua. Sekali lagi, saya memohon dukungan bahwa Andalan Hati siap melanjutkan Sulsel yang lebih maju dan berkarakter,” serunya, suaranya melantun penuh semangat.

Di penghujung acara, Fatmawati mengingatkan akan pentingnya menjaga keamanan dan kedamaian selama tahapan Pilgub Sulsel. 

“Mari kita sama-sama menjaga keamanan dan perdamaian. Beda pilihan itu biasa, tetapi yang terpenting adalah menjaga situasi tetap kondusif,” imbaunya, menekankan perlunya persatuan di tengah perbedaan.

Acara ini tidak hanya menjadi ajang untuk mendekatkan diri dengan masyarakat, tetapi juga menguatkan harapan akan masa depan yang lebih baik untuk Sulawesi Selatan. 

Dengan semangat dan aspirasi yang berkobar, Fatmawati dan Andi Sudirman Sulaiman semakin memperlihatkan diri sebagai pasangan yang siap mengawal Sulsel menuju kemajuan yang berkarakter.(*)

Kategori
Parepare

Fatmawati Rusdi “Membara” di Parepare! Gen-Z Sambut Hangat Bakal Calon Wakil Gubernur!

Parepare, Katasulsel.com —  Suasana  panas  menyelimuti  Lago’ta  Cafe,  Parepare,  Rabu  (18/9/2024).  

Fatmawati  Rusdi,  bakal  Calon  Wakil  Gubernur  Sulawesi  Selatan,  menyapa  para  milenial  di  talkshow  “Generasi  Inspirasi  Milenial  Kolaboraksi”  yang  diselenggarakan  oleh  Milenial  Sulsel  Andalan  Hati  Kota  Parepare.  

Sorak  sorai  gen-Z  menyambut  kedatangan  Fatmawati  Rusdi,  menunjukkan  antusiasme  yang  tinggi  terhadap  sosok  perempuan  yang  dianggap  inspiratif  ini.

“Milenial  Sulsel  Kota  Pare  Pare!  Andalan  Hati!,  Andalan  Hati!  Sulsel  Maju.  Hari  ini  kita  kedatangan  sosok  perempuan  yang  menginspirasi  di  Sulawesi  selatan.  

Beliau  masih  muda  dan  sangat  gembira  jika  bertemu  langsung  dengan  milenial,”  sambut  Erwin,  Ketua  Milenial  Sulsel  Andalan  Hati  Kota  Parepare.

Fatmawati  Rusdi  menekankan  pentingnya  peran  aktif  milenial  dalam  dunia  politik.  

“Perempuan  harus  berani  speak  up.  Sudah  tidak  jaman  perempuan  urusan  domestik  saja.  3  milenial  hebat  sudah  bisa  menjadi  barometer  kemampuan  perempuan  berperan  dalam  politik.  Kita  sudah  membuktikan  kalau  perempuan  itu  hebat.  Sekarang  jamannya  milenial,”  tegasnya.

Fatmawati  Rusdi  juga  menjawab  pertanyaan  menarik  dari  para  milenial  tentang  cara  menguatkan  mental  gen  Z,  peran  perempuan  di  sektor  swasta  dan  publik,  serta  solusi  permasalahan  bagi  UMKM  di  Kota  Parepare. 

“Perempuan  merupakan  madrasah  pertama  untuk  anak.  Pertama  harus  bahagia,  lahir,  batin,  imun.  Melahirkan  masyarakat  yang  cerdas.  Perempuan  harus  diperhitungkan,  posisi  menkeu  seorang  perempuan.  

Perempuan  jangan  disandingkan  dan  dibanding-bandingkan.  Berani  bermimpi,  komitmen,  konsisten.  Kita  harus  buat  itu  berulang.  Kita  sampai  hari  ini  tidaklah  instan.  Harus  penuh  perjuangan  untuk  sampai  pada  apa  yang  sedang  kita  perjuangkan,”  jelasnya.

Fatmawati  Rusdi  juga  menjanjikan  program  yang  akan  dijalankan  jika  terpilih  menjadi  Wakil  Gubernur  Sulawesi  Selatan.  

“UMKM  adalah  wujud  dari  kemandirian  masyarakat,  khususnya  milenial  harus  berperan  dalam  dunia  usaha.  Namun  permasalahan  tentunya  datang  mulai  dari  tidak  adanya  fasilitas  untuk  UMKM  di  ruang  publik,  tidak  adanya  izin  dan  kurangnya  pemahaman  milenial  untuk  terlibat  dalam  pentingnya  dokumen  perizinan  dan  sertifikasi  halal.  

Tentunya  hal  tersebut  akan  diperjuangkan.  Semoga  saya  diberikan  Rezeki  terpilih  menjadi  wakil  gubernur.  InsyaAllah  kami  akan  bersinergi  untuk  menjawab  itu,”  ujarnya.

Dari  awal  berjalannya  acara  sampai  penutupan,  kegiatan  ini  sangat  ramai  milenial.  Pertanyaan  yang  dilontarkan  oleh  Milenial  ini  sangat  menarik  apalagi   mendapatkan respons langsung dan positif dari Fatmawati Rusdi (*)